Pages

Thursday, October 29, 2009

Bersyukur


Banyak orang yang berjatuhan dan berguguran di jalan dakwah.
Namun juga tak sedikit orang yang justru bertahan, berpeluh, dengan segala beban ummat di pundaknya, berjuang dengan ikhlas, dan bertekad baru akan berhenti saat kaki mereka telah menyentuh jannah Nya,,walau kelelahan terus mengejar hingga kelelahan itu pun menjadi lelah
Semua kunci perjuangan itu adalah tarbiyah.

Seorang akhwat yang akan hijrah ke negeri Britania Raya sana (aku yakin beliau akan melanjutkan perjuangannya disana...amiinn) berpesan pada temanku

"tetaplah kamu di jalan dakwah, tetaplah jalani tarbiyah, jadilah orang yang terseleksi"

Kalimat yang punya arti besar di hatiku
'orang yang terseleksi'
Banyak orang sukses di dunia ini, namun tak banyak yang mampu tawazun antara kehidupan dunia dengan kehidupan akhiratnya.

Kembali lagi, kuncinya terletak pada tarbiyah seseorang.


Aku pernah mendengar beberapa teman yang tidak kunjung datang lagi ke 'bundaran kecil'nya karena tidak suka pada teman-teman sebundarannya, bahkan ada juga yang karena kecewa dengan Sang MR. Ketahuilah teman, bukankah segala perbedaan yang ada akan membuatnya semakin indah?
Dan tentang Sang MR, seberapa pun kekecewaan kita, apakah itu karena ada sikap beliau yang kurang berkenan, atau cakupan ilmunya tak seluas yang kita harapkan..cobalah ambil setiap nilai positif yang ada pada dirinya. Paling tidak, mari kita cermati,,apa kita sanggup mengorbankan waktu,ikhlas lillaahi ta'ala, di tengah segudang kesibukan dan padatnya jadwal menyediakan waktu demi adik-adik seperti yang beliau lakukan??


Aku bersyukur mendapatkan teman-teman seperjuangan seperti yang kumiliki sekarang.
Waktu bersama mereka adalah waktu untuk recharge iman lagi.
Mudah-mudahan tetap seperti ini,,semoga ukhuwah kami terus terjaga.

Luv u all

Uni, Ayang, Kakak, Cece, Unang, Yunda, Ayuk, Eneng, Taci, (afwan..Nsa lupa pnggilan sayang kita yg lain....^^)


No comments: